"Belajar Bikin Gambar AI dari NOL! GABUNG SEKARANG!

Positif dan Negatifnya Pembelajaran Daring Bagi Guru dan Siswa

Sisi sisi positif dari pembelajaran dari dapat dilihat dari sisi Guru dan siswa terhindar dari kerumunan sehingga mencegah penularan virus covid 19
Positif dan negatif belajar daring
BAHYUDINNOR.COM - Awal tahun 2020 dunia di gegerkan oleh merebaknya virus covid 19.yang muncul pertama kali di kota wuhan cina, semua negara mengevakuasi warga negaranya dari kota tersebut untuk menghindari tertularnya virus tersebut tak terkecuali indonesia.

Indonesia  pada awal bulan maret  mengumumkan kasus pertama covid 19, yang dialami seorang ibu dan anak wanitanya yang tertular dari pasangannya yang berkewarganegaran jepang setelah merayakan valetine day bersama, selanjutnya muncul kasus kasus berikutnya sehingga pemerintah melakukan upaya penanggulangan dengan melakukan perawatan khusus bagi pasien covid 19 dan mewajibkan setiap orang yang datang dari daerah yang ada kasus covid 19 untuk melakukan karantina selama 14, dengan harapan tidak menyebarkan virus tsb, namun kenyataannya virus tersebut tetap menyebar hampir ke semua provinsi di indonesia, Akibat dari penyebaran tersebut pemerintah mengambil langkah pembatasan sosial berskala besar atau PSBB, dengan PSBB tersebut maka segala kegiatan masyarakat mulai dari kegiatan perdagangan, perkantoran, keagamaan dan pendidikan dilakukan pembatasan, sehingga menimbulkan pola kebiasaan baru dalam masyarakat.

Pada masa PSBB sekolah sekolah diminta menerapkan protokol kesehatan dengan melakukan kegiatan 3 m, yaitu menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan di air mengalir dengan menggunakan sabun. Selain itu sekolah juga melakukan pembelajaran secara daring( online).

Ketika pembelajaran dilakukan secara daring diberlakukan kurikulum khusus untuk menyiasati pembelajaran dengan harapan pembelajaran tetap dapat berlangsung dengan baik. Kenyataannya pembelajaran daring menimbulkan sisi positif dan negatif.

Sisi sisi positif dari pembelajaran dari dapat dilihat dari sisi 
  • Guru dan siswa terhindar dari kerumunan sehingga mencegah penularan virus covid 19
  • Sisi guru yaitu guru mengembangkan diri dalam pembelajaran sehingga pembelajaran jadi. menarik dan menyenangkan
  • Sisi siswa, siswa dapat belajar dengan santai dan  tenang di rumah, siswa dapat mencari jawaban dengan berbagai cara, serta siswa dapat meningkatkan kemampuan teknologi telekomunikasi untuk pembelajaran
Sisi sisi negatif yang terjadi pembelajaran daring( online)
  • Kurangnya ikatan emosional antara guru dan siswa. 
  • Guru kurang dapat memberi materi pelajaran karena waktu yang terbatas
  • Guru kurang menguasai teknik pembelajaran daring karena tidak menguasai teknologi komunikasi
  • Siswa tidak menguasai materi pembelajaran dengan baik karena; a) waktu pembelajaran yang kurang; b) fasilitas pembelajaran yang tidak mendukung seperti jaringan hilang atau lelet; c) kurangnya motivasi siswa dalam belajar karena kecanduan permainan online; 4)  orangtua yang  tidak peduli terhadap pendidikan putra putrinya dengan berbagai alasan
Untuk mengatasi masalah tersebut maka sebaiknya terbangunnya hubungan yang baik antara guru , siswa , orangtua dan pemerintah,. Sebagai guru sebaiknya kita meningkatkan kualitas diri kita melalui pelatihan sehingga pembelajaran yang kita sajikan lebih menarik dan bermutu.

Sebagai siswa kita harapkan sadar akan tugasnya selaku pelajar dan memanfaatkan teknologi untuk kepentingan belajar, sehingga dapat menguasai pembelajaran yang diberikan. Sebagai orang tua kita mendukung anak dengan menfasilitasi sarana belajar anak dan membangun hubungan emosional yang baik dengan anak, serta menjalin hubungan dengan guru serta pihak sekolah, sehingga perkembangan pendidikan anak dapat kita pantau.

Pemerintah berperan memberikan kebijakan tentang pendidikan yang menguntungkan semua pihak Dengan adanya kerjasama antara guru, siswa, orangtua dan pemerintah diharapkan mutu pendidikan akan membaik meski ditengah tengah pandemi



Baca Juga
Selanjutnya kalian mau dibuatkan artikel tentang apa? Tulis dikolom komentar ya!!!

Posting Komentar