"Belajar Bikin Gambar AI dari NOL! GABUNG SEKARANG!

Memahami Penggunaan Timeline dan Frame Pada Adobe Animate CC 2018

Timeline terdiri atas Layer, Frame dan Playhead. Fungsinya adalah sebagai tempat pengaturan timing atau waktu animasi dan penggabungan objek-objek
BAHYUDINNOR.COM - Timeline terdiri atas Layer, Frame dan Playhead. Fungsinya adalah sebagai tempat pengaturan timing atau waktu animasi dan penggabungan objek-objek dari masing-masing layer lihat gambar berikut !
 

  1. Frame adalah kotak-kotak berurutan dalam timeline, di frame inilah nantinya akan menentukan animasi apa yang akan dibuat atau dari frame awal sampai ke frame yang diinginkan untuk membentuk suatu pergerakan animasi.
  2. Keyframe tandai dengan titik hitam pada frame, ini berarti bahwa ada objek pada frame tersebut.
  3. Blank Keyframe tandai dengan frame yang putih atau kosong. Ini berarti bahwa tidak ada objek pada frame tersebut.
  4. Action Frame tandai dengan huruf  ‘a’ di atas titik hitam, ini berarti bahwa ada action script pada yang disisipkan pada frame tersebut.
  5. Sound Frame tandai dengan gelombang suara pada frame, ini berarti bahwa ada suara yang dimasukan pada frame tersebut.
  6. Motion tween frame tandai dengan warna unggu dengan panah diantara dua frame.
  7. Shape tween frame tandai dengan warna hijau dengan panah diantara dua frame.
  8. Playhead tandai dengan warna merah yang terletak di atas frame, ini berfungsi untuk menjalankan animasi yang bisa langsung dilihat pada stage.
Ok.. Demikianlah informasi yang bisa diberikan tentang Memahami Penggunaan Timeline dan Frame Pada Adobe Animate CC 2018. Silahkan dipraktikkan. Semoga bermanfaat


Baca Juga
Selanjutnya kalian mau dibuatkan artikel tentang apa? Tulis dikolom komentar ya!!!

إرسال تعليق